Kenikmatan Bakso Sony Lampung yang Legendaris

Daftar Isi
Bukanmenggurui.id Rasanya kurang lengkap jika ingin membahas kuliner lampung jika tidak menjadikan Bakso Sony sebagai tier tertinggi bakso paling enak di universe kita haha. Saya sebagai orang lampung akan merekomendasikan bakso sony sebagai tujuan kuliner utama jika kamu lagi berkunjung ke Lampung. Bakso Sony Lampung telah menjadi ikon kuliner lokal selama bertahun-tahun. Hidangan ini memikat lidah dengan cita rasa unik dan tekstur sempurna. Mari kita jelajahi keistimewaan bakso legendaris ini.

Bakso sony dengan 6 pentolnya yang sangat sexy


1. Sejarah Bakso Sony

Bakso Sony pertama kali dibuka pada tahun 1980-an. Didirikan oleh Pak Sony, warung ini awalnya hanya gerobak kecil, konon kata Ibu saya Pak Sony ini mangkal pertama kali di dekat Chandra Karang. Kini, Bakso Sony telah menjadi nama besar di Lampung. Resep rahasia Pak Sony diturunkan dari generasi ke generasi. Ciri khas utama bakso sony terdapat pada tekstur bakso yang super kenyal dan dagingnya sangat kerasa, juga dilengkapi dengan kuah yang sedap dengan kaldu dan lada yang pas. Kualitas rasa tetap bakso sony terjaga selama puluhan tahun.

2. Keistimewaan Bakso Sony

Tekstur Kenyal Bakso Sony terkenal dengan teksturnya yang kenyal namun lembut. Setiap gigitan memberikan sensasi yang memuaskan lalu ditambah dengan kuah gurih  kaldu sapi yang kaya rasa menjadi ciri khas Bakso Sony. Aromanya menggugah selera bahkan dari kejauhan. Cocok untuk memuaskan rasa lapar kapan saja, isi pentolnya ada 6 pentol. Kalau kurang dari 6, lu bisa protes ke pramusajinya ya hahaha.

3. Variasi Menu Bakso Sony

Selain menjual bakso sebagai produk dagangan utama, disini juga tersedia berbagai macam pempek khas palembang lengkap dengan cukanya. Untuk pencinta pedas, tersedia sambal khusus yang menambah sensasi di lidah. Bakso Sony juga menyediakan mie ayam sebagai alternatif.

Bakso, mie ayam dan es buah


 Untuk minuman, mereka menyediakan Es jeruk, Es campur, Es Buah, Jus Alpukat dan Es Kacang. 

4. Suasana Warung Bakso Sony

Nah ini yang agak spesial, rata-rata dimanapun cabang bakso sony pasti mereka menyiapkan kursi dan meja dari kayu jati. Meja-meja kayu sederhana memberikan nuansa klasik.

5. Lokasi Strategis

Untuk cabang, bakso sony tersebar hampir tersebar di seluruh penjuru Lampung. Bahkan kalau di kota Bandar Lampung bisa hampir setiap jalan protokol pasti ada bakso sony. Bakso sony juga sudah memiliki 1 cabang di luar lampung, yakni tepatnya di Palembang.

6. Harga

Untuk harga semangkok bakso sony, terakhir saya makan disini adalah Rp. 22.000. Untuk harga segitu, kita dapat 6 pentol bakso sony yang sangat nikmat, kenyal, dan gurih. Sangat-sangat worth it!. Bakso Sony bisa menjadi comfort food untuk semua kalangan mulai dari anak-anak sampai orang dewasa.


ditulis oleh tim redaksi Bukanmenggurui.id


Posting Komentar